Himbauan Bhabinkamtibmas Wujud Polri Dekat dengan Masyarakat

    Himbauan Bhabinkamtibmas Wujud Polri Dekat dengan Masyarakat

    TANGSEL – Bhabinkamtibmas Kelurahan Pakulonan, Polsek Serpong, Bripka Dayat, melaksanakan kegiatan Door-to-Door System (DDS) pada Kamis, 26 September 2024. Kegiatan ini berlangsung pada pukul 10.00 WIB di PT Indah Kiat Pulp & Paper yang berlokasi di Kelurahan Pakulonan, Kecamatan Serpong.

    Dalam kesempatan tersebut, Bripka Dayat menyampaikan himbauan kamtibmas kepada pihak manajemen dan karyawan perusahaan. Pesan yang disampaikan bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kerja, khususnya terkait kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan dan pentingnya kerja sama dalam menciptakan situasi yang kondusif.

    Kegiatan DDS ini merupakan salah satu program unggulan Bhabinkamtibmas, yang bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan berbagai instansi, sekaligus memberikan informasi mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan. Dengan cara ini, Polri berharap dapat lebih memahami kebutuhan serta permasalahan yang ada di masyarakat.

    Situasi selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif. Kegiatan DDS oleh Bripka Dayat diharapkan dapat terus mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman di wilayah tersebut. (Hendi) 

    tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Lengkong Gudang...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Ciputat Timur Adakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Tangsel Orchid Festival 2024, Benyamin Davnie :  Anggrek, Simbol Identitas  dan Keunggulan Kota Tangsel
    Pemkot Tangsel Gaungkan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan untuk Tekan Angka Stunting
    Siap Hadirkan yang Berbeda, Pemkot Gelar Tangsel Color and Bubble Run di Semarak HUT ke-16

    Ikuti Kami